Penentuan Skala Prioritas Penanganan Ruas Jalan Provinsi di Kabupaten Purwakarta

  • Asep Setiawan Universitas Widyatama
Kata Kunci: Jalan Provinsi, Proiritas Penanganan, Cut Off Point

Abstrak

Penanganan ruas jalan provinsi sering terkendala oleh terbatasnya anggaran, sehingga prioritas penanganan ruas jalan umumnya didominasi oleh faktor kebijakan. Kondisi ini sering menyebabkan terjadinya ketimpangan dalam penanganan ruas jalan provinsi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menentukan kriteria dan sub-kriteria, menentukan bobot kriteria dan sub-kriteria, serta membuat persamaan matematika untuk menentukan urutan prioritas penanganan ruas jalan provinsi di Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat. Hasil analisis dengan menggunakan gabungan metode Delphi dengan metode Cut Off Point diperoleh tiga kriteria yaitu faktor kondisi jalan, faktor volume lalu lintas dan faktor ekonomi. Selanjutnya, metode Analytical Hierarchy Process digunakan untuk menentukan bobot kriteria dan sub-kriteria. Dari hasil analisis diperoleh bobot kriteria sebagai berikut: faktor kondisi jalan memiliki bobot 67,7%; volume lalu lintas 18,3%; dan ekonomi 13,0%. Berdasarkan bobot kriteria dan sub-kriteria, dihasilkan persamaan matematika untuk menentukan urutan prioritas penanganan ruas jalan provinsi di Kabupaten Purwakarta.

Diterbitkan
2019-04-04